Kamis, 29 Desember 2011

I LOVE MY LIFE


C  A  T
( CATATAN AKHIR TAHUN  )

Sebuah kisah pasti ada awal dan akhirnya.  Begitupula yang terjadi dalam perjalanan hidup setiap mausia. Berjuta warna kehidupanpun akan hadir dan jadi bagian penting dalam perjalanan itu.
Hidup… huhh begitulah hidup. Banyak misteri di dalamnya. Miseteri yang suatu saat akan terpecahkan jika kita mulai melangkahkan kaki untuk berjalan. Hebat bukan ? Tentu sangat hebat sekali, semuanya seperti terarah dan terjadi secara bertahap. Tapi megapa semua seperti terencana dan bisa tersusun rapi ? Karena ada Satu Zat yang maha besar yang telah mengatur segalanya.
Lantas manusia ?
Oh manusia, manusia…
Tentu bukanlah makhluk yang sempurna. Tapi catat bagian ini wahai manusia… “Walaupun kamu tak sempurna, pecahkanlah misteri hidupmu dengan cara-cara yang brilian. Yakinlah dengan kekuatan hebat yang mengatur jalur lalu lintas hidupmu dan buat rambu-rambu lalu lintasmu sendiri dengan BBCJ (Bangun, Bangkit, Ciptakan, dan Jadilah) jiwa yang rajin, cerdas, pantang menyerah, dan kuat  agar kamu bisa selalu berusaha menciptakan jawaban yang sempurna untuk misteri hidupmu sendiri”.
Kamu tahu apa itu warna kehidupan ? Mengartikan kedua kata itu akan sangat mudah sekali. Caranya sederhana, bukalah kamus bahasa indonesiamu lalu susunlah secara terpadu arti dari keduanya. Tapi apa kamu akan tahu apa arti warna kehidupan itu sesungguhnya ? Kamu akan tahu, jika kamu mampu memahami bagaimana proses dari kehidupan itu. Bagaimana kehidupa itu bisa memberikan warna yang berbeda dalam setiap babak kehidupan manusia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar